Tuesday 26 May 2015

Kuliah Di Kedokteran Berkat Rajin Sedekah (Testimoni dari Ibu Ning di NTB ).Panti Asuhan Miftakhul Jannah Bantul Yogyakarta

Panti Asuhan Miftakhul Jannah
Bantul Yogyakarta

Kuliah Di Kedokteran
 Berkat Rajin Sedekah
(Testimoni  dari Ibu Ning di NTB ).




Sungguh , Allah tidak akan menzalimi seseorang walaupun sebesar dzarrah , dan jika ada kebajikan (sekecil dzarah) niscaya Allah akan melipatgandakannya dan memberikan pahala besar dari sisi Nya.
( An Nisa : 40)
Jelas janji Allah kepada hamba Nya melipatgandakan pahala atas kebaikan yang kita lakukan walaupun kecil nilainya, apalagi sebentar lagi akan datang bulan Ramadhan bulan suci yang kita nanti –nantikan gembira dan semangat menyambutnya, bulan penuh kemenangan, jangan sia-siakan kita untuk berbuat baik dan sekaligus memperbaiki akhlak kita, perilaku kita yang kurang terpuji , marilah kita benahi kita mohon ampunan kepada Allah SWT. Agar Allah ridho dengan perubahan pada diri kita, untuk selalu berbuat baik ,mempunyai akhlak yang baik dan bermanfaat bagi orang lain.

Dari Rafi bin Makist : Rasullullah Saw bersabda , Akhlak yang bagus itu akan membawa keberkahan,  sedangkan akhlak  yang buruk akan membawa caci maki dan cercaan. Kebaikan akan menambah umur dan sedekah akan menghalangi orang mati dalam keadaan yang jelek (su’ul khatimah). ( HR. Ahmad)
Bahwa kebaikan apa pun bentuknya, bisa memperpanjang umur. Artinya pemanjangan umur bukan penundaan ajal sebab ajal tak bisa ditunda ataupun dimajukan, tiada yang berubah melainkan bertambahnya keberkahan umur tersebut. Seperti halnya malam laylatul qadar, yang hitungan lahirnya hanya satu malam, namun keberkahan dan makna kebaikan dari malam itu sama dengan nilai kebaikan seribu bulan.
Dari Ibnu Mas ‘ud ra. Nabi Muhammad Saw. Bersabda, “ Manusia tidak akan lolos dari ( pengadilan) Tuhannya sebelum dia ditanya tentang lima hal : tentang bagaimana ia menghabiskan umurnya, tentang bagaimana ia menjalani masa mudanya, tentang hartanya, darimana ia dapat dan untuk apa hartanya ia pergunakan dan bagaimana ia mengamalkan ilmunya.
 ( HR. At Tirmidzi)
 Allah  SWT akan  menanyakan bagaimana seorang hamba menghabiskan umur yang telah dianugerahkan Nya , juga tentang masa mudanya, karena disini Allah menganugerahkan kekuatan fisik yang maksimal pada manusia sehingga manusia bisa beribadah secara  maksimal. Selain masa muda, Allah akan meminta pertanggungjawaban tentang harta dan ilmu, bagaimana seorang hamba memperoleh, menggunakan dan mengamalkannya.
DITERIMA DI  KEDOKTERAN UGM
Galih saudara kita yang berasal dari NTB  saudara kita berkat sang Ibu yang rajin sedekah di panti peduli kepada orang lain  akhirnya dapat kuliah di Fakultas  Kedokteran UGM Yogyakarta.

PEMBANGUNAN PANTI
Alhamdulillah pembangunan dapur dan ruang makan sudah selesai semoga menjadi amal bagi Bapak/Ibu . Menyambut Bulan Suci Ramadhan kami berminat Insya Allah  ingin mengadakan kegiatan Ramadhan Ceria di panti dan memberikan paket lebaran untuk anak- anak asuh kami  . Bagi yang ingin membantu dapat menghubungi Ustad Rohmad ( Pengurus Harian) di nomor 081328416439   yang berminat membantu silahkan kami menyediakan nomor rekening atas nama Panti Asuhan Miftakhul Jannah, Rekening BNI Trikora Yogyakarta : 0191609830 , Rekening BRI Kusumanegara Yogyakarta : 0986-01-002416-50-4 . Bagi yang berminat Buku Amaliyah edisi ke 4, sms saja di 082138697600 atau   085292460005 Insya Allah kami berikan cuma-cuma selama masih ada.


No comments:

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentar